Artikel
Sejarah Tiyuh Kartasari
Sejarah Tiyuh Kartasari
Berkat Rahmat Alloh SWT. maka dengan ini kami selaku Kepalo Tiyuh Kartasari Kecamatan Tulang Bawang Udik Kabupaten Tulang Bawang Barat bersama segenap Aparat Tiyuh,BPT,Tokoh Pemuda,Tokoh Agama, Tokoh Adat dan segenap lapisan masyarakat Tiyuh Kartasari,mengungkapkan tentang sejarah singkat berdirinya Tiyuh Kartasari dan perkembangan sampai saat ini.
Tiyuh Kartasari adalah salah satu nama yang diberikan untuk nama Tiyuh dari beberapa Tiyuh binaan Direktorat Jendral Transmigrasi. Tiyuh Kartasari dibuka tahun 1938 Pada waktu itu dikenal dengan nama Transmigrasi Kolonisasi dengan jumlah 600 KK = 2.436 jiwa. Dikarenakan pada waktu itu Tiyuh Kartasari masih berupa hutan belantara dan banyak juga binatang buas seperti Harimau,Gajah,Beruang dan lain-lain. Sehingga penduduk banyak yang meninggalkan Tiyuh Kartasari.
Berikut adalah silsilah Kepemimpinan Tiyuh Kartasari :
- Sastro Diharjo Tahun 1938 - 1973
- Atasianto Tahun 1973 - 1975
- Sarmin Tahun 1975 - 1976
- Sadiran Tahun 1976 - 1978
- Khoirul Huda Tahun 1978 - 1979
- Palil Tahun 1979 - 1980
- Sidarto Tahun 1980 - 1081
- Adi Suparman Tahun 1981 - 1989 (Definitip)
- M.Rebin Tahun 1989 - 1990
- Bp. Abdul Fatah Tahun 1990 - 1998 (Definitip)
- Bp. Abdul Fatah Tahun 1998 - 1999
- Bp. Misgianto Tahun 1999 - 2000
- Bp. Sutarlan Tahun 2000 - 2001
- Bp. Abdul Haris Munir Tahun 2001 - 2002
- Bp. Abdul Fatah Tahun 2002 - 2007
- Bp. Abdul Fatah Tahun 2007 – 2015 (Definitip)
- Bp. Turunan Mega Tahun 2016 – 2021 (Definitip)
- Bp. Andi S.H. Sekarang
Unduh Lampiran:
SEJARAH SINGKAT TIYUH KARTASARI